Daud dan Nabi Natan

Rabu, 13 Maret 2019

Ayat Hafalan

Ulangan 31:8

Ayo Renungkan

Daud adalah raja yang hebat. Diawali dengan mengalahkan Goliat, ia pun diangkat sebagai raja Israel. Banyak rakyat yang menyukai Daud dan kepemimpinannya, hingga ia sangat populer saat itu. Namun siapa sangka, Daud terjatuh di dalam dosa. Dosa tersebut terjadi saat ia mengambil istri seorang prajuritnya yang bernama Uria untuk menjadi istrinya. Tidak selesai disitu, Daud juga membunuh Uria di peperangan. Tuhan melihat dosa-dosa yang dilakukan Daud. Tuhan kecewa dan marah kepada Daud, namun ia tidak meninggalkan Daud. Tuhan memanggil nabi Natan untuk menegur Daud akan dosa-dosa yang ia lakukan. Akhirnya Daud menyadari dosa yang ia lakukan dan bertobat. Nah teman-teman, dari kisah Alkitab ini kita dapat belajar bahwa Tuhan selalu ingin menolong kita. Ia tidak mau meninggalkan kita di dalam dosa, seperti Tuhan memanggil nabi Natan untuk menolong Daud. Maka itu mari kita menolong sesama, seperti Tuhan telah menolong kita.

Ayo Diskusi dengan Papa dan Mama

1. Pertolongan apa yang telah diterima oleh Daud ?
2. Apa yang dapat kita pelajari dari kisah Daud dan Nabi Natan?

Ayo Berdoa

Tuhan, terima kasih karena telah menolong kami, kiranya kami dapat menolong orang di sekitar kami.

Ayo Lakukan

Menolong orang-orang di sekitar kita, seperti Tuhan telah menolong kita.

Tahukah Kamu

Ayo Ucapkan

Tuhan tidak akan membiarkan kita sendirian dalam kesulitan, namun Ia pasti akan menolong kita.
©2017 NDC Ministry. All Rights Reserved.
Powered by GerejaSoft.com