THE THREE WISE MEN

Kamis,31 Desember 2020

BACAAN ALKITAB HARI INI

Matius 2:1-12

BACAAN NDC BIBLE STUDY

Yehezkiel 34

AYAT HAFALAN

Matius 2:2

RENUNGAN INSPIRASI

Kita tidak bisa mengabaikan teladan orang-orang Majus yang tertulis dalam pasal 2 Injil Matius. Mereka datang mencari raja orang Yahudi yang baru dilahirkan. Mereka pergi dari Timur, kemungkinan besar dari Kekaisaran Partia di Persia, dan memulai pencarian mereka di istana Raja Herodes. Kedatangan mereka sungguh berbahaya karena Yerusalem adalah tepi timur Kekaisaran Romawi. Sejarah menuliskan Romawi adalah musuh bebuyutan Partia. Ditambah lagi raja Herodes yang terkenal kejam. Orang-orang Majus ini adalah orang yang meninggalkan kampung halaman, menempuh perjalanan yang berbahaya, bertekun mencari Sang Raja, merendahkan diri di hadapan Mesias, datang menyembah dan memberikan persembahan yang terbaik, dan mendukung bayi Yesus.

Sebetulnya orang-orang Majus ini adalah orang yang pintar dan memiliki kapasitas pemahaman yang istimewa, mereka dihormati seluruh dunia karena pengetahuan mereka tentang astrologi (perbintangan). Ada dua hal penting yang harus kita perhatikan dari kisah orang Majus. Pertama, bahwa Allah seringkali menyatakan diri-Nya melalui dunia yang kita hidupi. Perhatikan, orang Majus mendapat petunjuk Tuhan lewat bintang. Kedua, orang Majus adalah orang-orang yang responsif. Mereka segera bertindak merespon dengan mencari bayi Yesus berdasarkan petunjuk yang mereka terima. Jika kita perhatikan dalam ayat 4 dan 5 bacaan Alkitab hari ini, tertulis bahwa sebenarnya imam kepala dan ahli Taurat bangsa Yahudi justru mengetahui di mana Mesias akan lahir. Disinilah letak keistimewaan orang-orang Majus, yang kala itu sebenarnya hanya memiliki sedikit petunjuk. Di masa ini, ada banyak kebenaran diberitahukan kepada kita melalui firman-Nya, tapi kita apatis atas tanda-tanda yang Tuhan berikan, alhasil kita tidak pernah mencapai tujuan Tuhan dalam hidup kita. Lalu bagaimana agar kita mengerti tanda yang Tuhan berikan? Praktikkan apa yang orang Majus lakukan. Mereka tekun mempelajari dan responsif terhadap tanda yang Tuhan nyatakan. [LS]

REFLEKSI DIRI

1. Apa saja hal-hal yang dapat Anda pelajari dari orang-orang Majus?
2. Bagaimana dengan kehidupan kita saat ini? Adakah keinginan dalam diri Anda untuk mencari Tuhan?

POKOK DOA

Tuhan, aku tidak mau lagi terjebak dengan pandangan tentang dosa besar dan dosa kecil. Hal yang perlu aku hidupi ialah mematikan setiap hal-hal yang memicu dosa dalam diriku. Kiranya kasih dan belas kasih-Mu terus memimpin langkahku. Dalam nama Yesus, Amin.

YANG HARUS DILAKUKAN

Anda harus rendah hati, setia dan sabar menanti waktu kedatangan Tuhan. Di samping itu, Anda juga harus peka terhadap tanda-tanda yang Tuhan berikan melalui pembacaan dan pemahaman firman Tuhan.

HIKMAT HARI INI

Orang Majus pada akhirnya menemukan Mesias karena mereka adalah orang-orang yang belajar dan responsif terhadap tanda yang Tuhan berikan.
©2017 NDC Ministry. All Rights Reserved.
Powered by GerejaSoft.com