PENTINGNYA TOLERANSI

Sabtu,06 April 2019

BACAAN ALKITAB HARI INI

Roma 14:1-23

BACAAN NDC BIBLE STUDY

Yosua 14

AYAT HAFALAN

Lukas 15:2

RENUNGAN INSPIRASI

Robert Waldinger, ahli psikologi dari Harvard, meneliti kunci hidup bahagia dan hidup sehat adalah hubungan yang baik dengan orang lain. Hal terpenting bukan pada kuantitas, melainkan kualitas pertemanan. Kualitas hubungan sangat dipengaruhi oleh toleransi. Toleransi bukanlah pembiaran, kompromi, atau pemaksaan.
Toleransi adalah suatu kemampuan untuk menerima orang lain, dengan segala karakter, tindakan, dan cara pandang yang berbeda, tanpa menghakimi. Penyebab intoleransi adalah rasa tidak aman (insecure), khawatir akan kekalahan, dan melihat ancaman yang dapat merendahkan.
Manusia cenderung mencari orang yang sama dengan dirinya, dan ini merupakan hal yang wajar. Namun perbedaan juga penting. Perbedaan akan menjadi sebuah harmoni keindahan. Ingatlah bahwa kita memiliki kasih. Kasih dapat membuat kita lebih toleran. Kasih membuat kita memaklumi orang lain, meski mereka tidak sempurna dan memiliki kebiasaan yang unik. Seperti Yesus, Ia datang bukan untuk menghakimi, tetapi untuk menyembuhkan. Kolose 3:13 mengatakan, "Sabarlah kamu seorang terhadap yang lain, dan ampunilah seorang akan yang lain apabila yang seorang menaruh dendam terhadap yang lain, sama seperti Tuhan telah mengampuni kamu, kamu perbuat jugalah demikian."

REFLEKSI DIRI

1. Menurut Anda, apakah mungkin suatu hubungan dapat berlangsung lama jika tidak ada toleransi di dalamnya?

2. Sikap-sikap toleransi apa saja yang sudah Anda bangun dalam berhubungan dengan orang lain?

POKOK DOA

Tuhan Yesus, terima kasih telah membuat perbedaan yang indah di antara kami. Ajar aku untuk dapat melihat segala sesuatu dari sudut pandang-Mu, sehingga aku dapat lebih menghargai orang-orang yang telah Engkau tempatkan di sekitarku. Dalam nama Tuhan Yesus, Amin.

YANG HARUS DILAKUKAN

1.Berusahalah untuk memahami.
-Pasti ada alasan dibalik sikap atau tindakan seseorang.
-Tidak ada manusia sempurna, semua pasti memilki kelemahan.
-Tidak ada orang yang identik dengan Anda.
2.Bedakan hal prinsip dan non prinsip.
3.Jadikan perbedaan sebagai pengembangan karakter Kristus.

HIKMAT HARI INI

Hasil tertinggi pendidikan adalah toleransi. -Helen Keller
©2017 NDC Ministry. All Rights Reserved.
Powered by GerejaSoft.com