Georgia Brown

Minggu, 01 Juli 2018

Ayat Hafalan

Mazmur 18:49

Ayo Renungkan

Georgia Brown lahir 38 tahun silam yang memiliki suara setinggi 8 oktaf. Ia merupakan penyanyi wanita yang mempunyai suara tertinggi yang terdaftar dalam Guinness World Record sebagai manusia dengan kemampuan nada tertinggi. Kemampuannya dalam bernyanyi tentu sudah tidak diragukan lagi, bahkan ia mampu bernyanyi dengan lirik dengan tinggi suara yang mencapai 5 oktaf. Setiap orang sangat mengagumi kemampuan Georgia. Namun apakah suara yang bagus saja cukup untuk memuji Tuhan? Tentu saja tidak. Tuhan tidak melihat nyanyian pujian yang paling merdu atau yang paling keras, namun yang dilihat oleh Tuhan adalah sikap hati kita saat menyanyikan pujian kepada-Nya. Sikap hati merupakan ketulusan dan kesungguhan kita saat memuji Tuhan. Saat kita menyanyikan pujian kepada Tuhan, ingatlah juga kebaikan Tuhan dalam kehidupan kita. Betapa banyak kebaikan Tuhan dan kasih setia-Nya sepanjang hidup kita hingga saat ini. Maka itu, mari kita lakukan pujian yang tulus dari hati kita untuk Tuhan Yesus.

Ayo Diskusi dengan Papa dan Mama

1. Apa sikap hati yang benar dalam melakukan pujian kepada Tuhan?
2. Mengapa sikap hati merupakan hal penting dalam memuji Tuhan?

Ayo Berdoa

Tuhan, kiranya kami dapat memiliki sikap hati yang benar dalam memuji-Mu.

Ayo Lakukan

Pujilah Tuhan dengan ketulusan hati dan syukur kepada Tuhan, bukan hanya suara yang keras atau merdu suara yang kita miliki.

Tahukah Kamu

Ayo Ucapkan

Aku ingin tulus dan sungguh dalam memuji-Mu Tuhan.
©2017 NDC Ministry. All Rights Reserved.
Powered by GerejaSoft.com